Alsintan Membuat Generasi Muda Jatuh Cinta ke Dunia Pertanian

Alsintan Membuat Generasi Muda Jatuh Cinta ke Dunia Pertanian

Evaluasi optimalisasi pemanfaatan alsintan (OPA) akan dilakukan terus menerus sebagai upaya untuk menaikkan Indeks Pertanaman (IP) dan menaikkan produktivitas, " ujar Momon Rusmono selaku Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian sekaligus sebagai penanggungjawab OPA nasional.

"Yang tak kalah pentingnya adalah menumbuhkan minat petani muda agar terjun ke dunia pertanian dengan memanfaatkan alsintan yang sangat murah, hemat biaya dan mengasyikkan, "lanjut Momon mengakhiri sambutannya dalam kegiatan optimalisasi alsintan di Desa Mayang, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Mobilisasi alat mesin pertanian (alsintan) dalam menunjang percepatan tanam di Kabupaten Jember  dioptimalkan dengan baik. Total bantuan alsintan yang diterima di Kabupaten Jember sebanyak 626 traktor roda (TR2) 2, 2 traktor roda (TR4) 4, combine harvester kecil (CHK) 41, combine harvester sedang (CHS) 79 dan combine harvester besar (CHB) 10 dan pompa air (PA) 217. Sedangkan untuk lokasi OPA yang ditinjau oleh Menteri Pertanian dan Penanggung Jawab Alsintan (Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian) di Desa Mayang, Kecamatan Mayang sepanjang tahun bisa dilakukan peningkatan penanaman hingga 4 kali. Luas areal sawah di Desa Mayang mencapai 449 hektare. Untuk memaksimalkan luas tambah tanam dilakukan mobilisasi alsintan dengan 5 unit tranpslanter dan 15 unit TR2. Selain mobilisasi alsintan, juga dilakukan pelatihan operator yang melibatkan Poktan, Babinsa dan Mahasiswa.

Sementara itu Menteri Pertanian, Amran Sulaiman menekankan pentingnya pemanfataan alsintan agar tidak ada satupun alsintan yang tidur dan memanfaatkan tangkap air sebagai solusi mengatasi kekurangan air di Jember. Hal itu digunakan untuk meningkatkan produktivitas pertanian serta meningkatkan indeks pertanaman yang dulunya satu kali tanam sekarang bisa menjadi tiga kali tanam dalam setahun.

Dengan memanfaatkan alsintan Indeks Pertanaman meningkat karena sejak pengolahan hingga panen waktunya lebih singkat, seperti yang dilaksnakan di Kabupaten Jember. Alsintan juga mendorong generasi muda terjun ke sektor pertanian. Dan dapat dipastikan melalui OPA kegiatan pertanian akan lebih mudah, murah dan hemat biaya. (chaca)

Pengumuman Terkait